Pemko Tanjungpinang Siapkan Rp 15 Miliar Lebih untuk Penanggulangan Covid-19

Tanjungpinang – Pemerintah Kota Tanjungpinang telah menyiapkan anggaran sebesar Rp 15,7 miliar untuk penanganan pendemi Corona atau Covid-19.

Anggaran tersebut berasal dari sejumlah pos anggaran lain pada APBD Kota Tanjungpinang, yang direalokasi pemerintah untuk penanganan wabah Corona.

Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Tanjungpinang, Yuswandi mengatakan, anggaran berasal dari belanja barang dan jasa, belanja barang tidak terduga.

“Ada anggaran yang kita geser, kita ambilkan dari situ untuk prioritas dulu,” katanya, Kamis (26/3/2020).

Ia mengatakan, reakolasi anggaran tersebut merujuk Permendagri RI nomor 20 tahun 2020 dan PMK nomor 6 tahun 2020. “Pemerintah berupaya maksimal menangani pendemi Corona dengan penyedian anggaran. Kita prioritaskan anggaran untuk penanganan pendemi ini,” ulasnya.

Selain menyiapkan anggaran, tim gugus tugas penanganan juga berupaya mencegah penyebaran virus corona dengan mengedukasi masyarakat tentang ‘social distancing’ dan sejumlah upaya lainnya.

“Diharapkan masyarakat, dapat me-lockdown mandiri untuk mencegah penyebaran wabah ini,” tukasnya.

Editor: Gokli

Sumber: BATAMTODAY.COM