Gubernur Kepulauan Riau, H Ansar Ahmad, bersilaturahmi bersama seluruh Kepala Desa . Kecamatan Singkep Barat di Kantor Desa Sungai Harapan, Kabupaten Lingga, pada hari Sabtu (1/7). Pertemuan ini untuk mempererat silaturahmi sekakigus menampung aspirasi dari para Kepala Desa.
Dalam-pertemuan tersebut, Gubernur Kepri Ansar Ahmad menyampaikan beberapa program pembangunan di Singkep Barat untuk tahun 2023 ini dengan total anggaran mencapai Rp 76 miliar. Beberapa diantaranya adalah untuk perbaikan infrastruktur jalan, khususnya jalan Simpang Marok Tua menuju Desa Marok Tua dengan total anggaran Rp 47,9 miliar, dan penangananjalan Marok Kecil menuju Rangsang dengan nilai anggaran Rp 26,9 miliar.
Anggaran infrastruktur jalan ini didapatkan melalui dana dari Instruksi Presiden (Inpres) di Balai Pelaksana Jalan Nasional (BPJN) Kementerian PUPR atas usulan Gubernur Kepri. Selain itu, di Singkep Barat juga dilakukan perbaikan dan pemeliharaan jalan Jagoh Dabo sebesar Rp2 Miliar dari APBD Provinsi Kepri.
Perlindungan masyarakat pun tidak luput dari perhatian Gubernur Ansar, yaitu melalui proteksi asuransi nelayan 1 sampai 5 GT di Kepri sebanyak 34.418 jiwa dengan anggaran Rp 6,93 Miliar. Kabupaten Lingga menjadi daerah yang terbanyak mendapatkan proteksi nelayan yaitu sebanyak 10.210 jiwa. Ansar menyampaikan Pemerintah terus memberikan perhatian dan dukungan kepada masyarakat sampai ke lingkup terkecil. Ia menyebutkan program pembangunan rumah layak humi basi suku laut sebanyak 100 rumah dengan total anggaran Rp7 Miliar.